Blusukan Hotel Majapahit Surabaya - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

10/04/2017

Blusukan Hotel Majapahit Surabaya

 Blusukan Hotel Majapahit Surabaya

Surabaya - Puluhan anggota komunitas Surabaya blusukan di Hotel yang sangat bersejarah di Surabaya yang dulunya bernama hotel Yamato yang dibangun pada tahun 1910 kemudian diganti menjadi Hotel Majapahit, Minggu 9/4/17

Bangunan sejarah yang elegan,  mewah dan luks di tengah kota Surabaya yang dibangun tahun 1910  ini menjadi bukti patriotisme arek arek suroboyo dalam melawan  penjajahan di Indonesia utamanya di Surabaya.

Di bawah rimbunnya mohon dan gemercik suara air mancur di tengah Taman Hotel Majapahit membuat suasana menjadi tenang dan damai bagi siapapun yang berkunjung di hotel majapahit ini.

Di sebuah tembok gedung yang mewah ini tertulisnya sebuah prasasti yang menceritakan tentang perlawanan arek suroboyo dalam mengusir penjajah.

Pada tanggal 19 September 1945 ketika melihat bendera merah putih biru berkibar kembali di hotel orangnya ya makhluk Yamato Hotel kemarahan rakyat dan pemuda-pemuda di Surabaya tidak tertahan lagi dengan serempak rakyat bergerak suasana menjadi panas Jalan Tunjungan menjadi lautan manusia yang bergelora.

Dan ditembok sisi kirinyanya tertulis kalimat " Terjadilah insiden bendera Fajar permulaan meletusnya api revolusi karena Rakyat hanya menghendaki supaya Sang Dwi warna merah putih saja yang berkibar di angkasa Indonesia sedang si tiga warna harus turun kemudian Berkibarlah sang Dwiwarna hingga detik sekarang dan untuk seterusnya sebagai lambang kemegahan dan kejayaan nusa dan bangsa Indonesia " tertulis tanggal 10 November 1970.

" Suatu kebanggaan bagi kami , bisa berkunjung ke hotel yang banyak mengukir sejarah Surabaya ini " Ujar Uci anggota komunitas lovesuroboyo yang ikut blusukan hari ini ( Bunda Tri  )

1 comment:

  1. Bagi yang sedang berkunjung dekat daerah Dago, Bandung silahkan mampir menginap di hotel keluarga di Bandung atau hotel family di Bandung. Yang pastinya nyaman dan cocok untuk keluarga.

    ReplyDelete

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages