Juri KPM Berprestasi DikerjainLansia QT
Juri KPM Berprestasi senam bersama Lansia QT
Surabaya - Kepala Seksi Pendampingan Masyarakat DPM Jawa Timur, Imam Chotib dibuat tak berdaya oleh lansia Qoryah Thoyyibah RE 02 Kelurahan Sukolilo Baru Kecamatan Bulak Kota Surabaya , Rabu 9/5/18
Keseruan tercipta di posyandu lansia Qoryah Thoyyibah binaan Puskesmas Kenjeran pada pelaksanaan PMT Minggu ke2 bulan mei 2018 karena bersamaan dengan penjurian lomba KPM berprestasi tingkat provinsi Jatim.
Tri Eko Sulistiowati , selaku kader pemberdayaan masyarakat kelurahan Sukolilo Baru yang juga sebagai ketua kader posyandu lansia Qoryah Thoyyibah secara terprogram bersama dinas kesehatan kota Surabaya melakukan variasi kegiatan setiap minggunya saat pemberian makanan tambahan berupa permakanan Rp . 7000 perminggu untuk empat puluh lansia .
Sambil menyiapkan musik dari tape recorder yang sudah disiapkan , para lansia disiapkan dan diminta berbaris rapi sesuai urutan untuk ketertiban senam yang akan dilaksanakan "Pada Minggu kedua ini jadwalnya senam" jelas Bunda Tri
panggilan akrab Tri Eko Sulistiowati pada tim juri lomba KPM Berprestasi 2018 .
Sebelumnya Drs Petir Pujantoro,MSi , salah satu juri KPM berprestasi meminta salah satu lansia untuk maju dan menerima tantangnya untuk menirukan gaya bunda Tri dalam memberikan semangat pada lansia
"Bagi siapa saja yang bisa menirukan akan mendapatkan hadiah " ujar Petir yang langsung dijawab aksi kocak Marse ( 57 tahun ) salah satu anggota lansia Qoryah Thoyyibah dan berhak mendapatkan sebotol minuman
Keseruan tidak berhenti disitu , karena tantangan berbalik arah , para lansia menantang para juri untuk senam bersama lansia , momen yang langka ini langsung disambut ceria oleh tim juri
" Kapan lagi bisa bahagia tertawa bersama lansia , kalau bukan sekarang" jelas Imam Chotib sambil menirukan instruksi dari Sumarni , kader lansia Qoryah Thoyyibah " Its okay yang penting semua happy " Pungkasnya ( Bunda Tri)
No comments:
Post a Comment