Outing Class Tugu Pahlawan Asah Patriotisme Siswa - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

13/11/2018

Outing Class Tugu Pahlawan Asah Patriotisme Siswa

Outing Class Tugu Pahlawan Asah Patriotisme Siswa


Surabaya - Tugu Pahlawan adalah salah satu saksi bisu dari kisah pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah revolusi Republik Indonesia . Dari sini cerita Rohim guide tugu pahlawan pada siswa kelas empat SDN Wonokusumo VI/ 45 Surabaya berawal . 13/11/18

Berdirinya Tugu Pahlawan Surabaya dipelopori oleh kejadian bersejarah yang terjadi pada tanggal 10 november 1945, pada waktu itu Belanda tidak mengakui kedaulatan Indonesia sebagai negara yang sudah merdeka telah mengibarkan bendera Belanda di Hotel Yamato. 

Namun, ada sebagian pemuda Indonesia naik ke atas hotel tersebut dan merobek warna biru bendera Belanda kemudian disusul dengan memuncaknya pertempuran antara rakyat Indonesia dan Inggris akibat sebuah kesalahpahaman yang mengakibatkan terbunuhnya Jendral AWS Mallaby. 

"Aku jadi tahu sejarah tugu pahlawan dan banyak hal tentang pertempuran Surabaya " Ujar Monika siswa kelas empat yang mengikuti perjalanan outing Class kali ini 

Kisah heroik belum berhenti ,Rohim yangemakain stelan biru dan udeng Surabaya melanjutkan kisah nya "
Pihak Inggris pun akhirnya marah kepada rakyat Indonesia sehingga Mayor Jenderal Eric Carden Mansergh mengeluarkan ultimatum 10 November 1945. Isinya adalah supaya rakyat Indonesia menyerahkan senjata dan diri dengan kedua tangan di atas". Terangnya 

Dengan senjata bambu runcing Arek-arek Suroboyo melawan penjajah dengan gagah berani sehingga tepat tanggal 17 Agustus 1945  kemerdekaan Republik Indonesia di proklamirkan oleh bung Karno dan bung Hatta

Di tugu pahlawan ini , siswa bisa lebih memahami kisah heroik dan patriotisme para  pahlawan-pahlawan melalui patung-patung yang ada di sekitar tugu pahlawan dan benda - benda bersejarah yang ada di museum 

"Yang pasti anak-anak tidak hanya mendapatkan kisah kepahlawanan dari sumber yang terpercaya dan ahlinya , namun juga lengkap dengan bukti fisik berupa peninggalan bersejarah nya" Ujar Anik Sholechah ( Bunda Tri )

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages