Jembatan Suroboyo Saksi Bisu Semangat Baru Pegiat KIM
Surabaya - Kebersamaan beberapa jam yang tercipta diantara pegiat KIM Kota Surabaya dengan KIM Kota Malang saat kunker ke KIM Bahari memunculkan harapan dan semangat baru untuk lebih bisa memberi warna dan sumbangsih pada kotanya , 4/4/19
Menjadi yang terbaik dari yang baik adalah progres yang harus dijalani dengan memulai hal paling kecil dari diri sendiri sebagai pegiat informasi kelurahan atau desa masing-masing
Melalui media sosial yang dikelola seperti Facebook , fanpage , Twitter , Instagram hingga web blog pegiat informasi bisa membranding potensi lokal yang ada di wilayahnya tanpa harus menunggu media cetak atau online lainnya
Satu tekat hari ini harus lebih baik dari kemarin menjadi pedoman bagi KIM dengan tanpa menghiraukan materi dalam arti lain finansial yang akan didapatkan namun keikhlasan dan solidaritas sosial yang dilakukan dengan penuh suka cita adalah kunci utama nya
" Allah SWT Maha Kaya memberikan rezeki hambaNya dari mana-mana tanpa diduga " menjadi keyakinan diri untuk ikhlas melangkah tanpa pamrih
Hari ini di jembatan Suroboyo telah lahir semangat baru dari pegiat informasi masyarakat untuk cita-cita dan harapan baru yang lebih baik ( Bunda Tri )
No comments:
Post a Comment