Khotmil Qur'an & Do'a bersama Untuk Keselamatan Bangsa dan Negara
Surabaya - Ratusan guru ngaji taman pendidikan Al-Qur'an yang tergabung dalam organisasi FKPQ atau forum komunikasi pendidikan Al Qur'an mengikuti khotmil Qur'an dan do'a bersama untuk keselamatan bangsa dan negara, Sabtu 21 Agustus 2021
Pandemi Covid-19 tak hanya melumpuhkan berbagai sendi kehidupan namun juga banyak korban berjatuhan sehingga manusia diminta untuk mengkaji dan mengaji ulang ayat-ayat Allah SWT untuk lebih bersabar dan melakukan ikhtiar dhohir dan batin.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh FPC FKPQ Indonesia Kota Surabaya ini dalam rangka memperingati Muharram 1443 H & HUT RI KE-76 yang dihadiri kasi PD potren kemenag kota Surabaya , bapak Abdul Hakim yang banyak memberikan motivasi dan arahan terkait kompetensi guru.
Guru memiliki beban tugas yang sangat berat, tidak hanya bertanggung jawab kepada para anak didiknya, tapi juga pada negara. Guru bahkan memiliki peran sentral dalam upaya mewujudkan tujuan pendidikan Nasional Maka dari itu, seiring berkembangnya zaman, kompetensi guru harus terus ditingkatkan.
Berdasarkan UU No. 14 Th. 2005 Pasal 8, guru harus memiliki kompetensi yang akan menunjang tugas profesionalnya diantaranya Kompetensi Pedagogik yaitu kemampuan atau keterampilan guru yang bisa mengelola suatu proses pembelajaran atau interaksi belajar mengajar dengan peserta didik.
Kompetensi Pedagogik bisa diperoleh melalui proses belajar masing-masing guru secara terus menerus dan tersistematis, baik sebelum menjadi guru maupun setelah menjadi guru karena itu Dinas pendidikan kota Surabaya mensyaratkan agar guru-guru ngaji diwajibkan memiliki Syahadah atau sertifikat
"Upayakan mengikuti kegiatan peningkatan mutu pendidik yang diselenggarakan oleh BKPRMI, FKPQ ataupun penyuluh sebagai bagian melengkapi persyaratan kompetensi guru". Ujar Ustadz Abdul Hakim Kasi PD potren Kemenag Kota Surabaya
Agenda acara yang dilanjutkan dengan pembacaan Rothibul Haddad, pembacaan sholawat Thibbil qulub dan Nariyah diakhiri dengan pembacaan do'a Khotmil Qur'an "terimakasih kami sampaikan kepada FKPQ selaku penyelenggara acara yang merupakan cerminan Cinta kepada bangsa indonesia". Pungkas Ustadz Abdul Hakim (Bunda Tri)
No comments:
Post a Comment