Iki Bulak Rek: Program Dudu Galak, Peduli Lansia tunggal
Surabaya - Awali rasa peduli dan empati di sekitar kita , tak hanya berhenti pada teori namun harus ada realisasi dan aksi kemanusiaan yang diinisiasi sehingga lahirlah program Dudu Galak yang artinya peduli lansia tunggal Kecamatan Bulak, Senin 6 Maret 2023
Usai di launching tanggal 3 Maret 2023 di pendopo Kecamatan Bulak oleh Bambang Udi Ukoro Camat Bulak, hari ini (6/3) Novelia Bambang Udi Ukoro Ketua tim penggerak PKK kecamatan Bulak mengunjungi lansia tunggal di rumahnya dengan didampingi forum anak , IPSM, KIM, KSH dan OPD dari Kecamatan dan Kelurahan.
Sesuai data dari Kemensos , Lansia tunggal yang ada di Kecamatan Bulak ada dua puluh orang yang semula mendapatkan permakanan di tahun 2022 akan tetapi di awal tahun 2023 dari Januari sampai masuk bulan Maret mereka belum mendapatkan permakanan". Ujar
Ketua Pelaksana Dudu Galak Nani Sugiarti
Dengan menguatkan jaringan dengan stakeholder, tokoh masyarakat, kader dan generasi muda yang ada di wilayah Kecamatan Bulak untuk memberikan permakanan untuk para lansia tunggal.program Dudu galak dilakukan bersama.
“hari ini kita mengunjungi tiga tempat tinggal lansia tunggal untuk memberikan permakanan secara langsung yang dananya didapat dari masyarakat untuk masyarakat oleh masyarakat yang diberi nama Dudu Galak atas ide dan inisiasi bapak Bambang Udi Ukoro Camat Bulak ". Lanjutnya
Tahun sebelumnya para lansia tunggal mendapatkan permakanan sehari dua kali , bisa dibayangkan selama lebih dari dua bulan mereka harus menahan haus dan lapar karena permakanan yang biasa diberikan oleh Pemkot melalui KSH terputus.
Inisiasi program Dudu galak menjadi harapan baru yang datang dari orang-orang baik dengan ingin berbagi dan peduli dengan sesama “Karena anggaran dari warga oleh warga untuk warga. Kami ingin membangun empati untuk sesama warga,” ujar Bambang.
Diawali dengan membangun kebersamaan dari tingkat bawah hingga atas dan melibatkan pihak swasta untuk meningkatkan kepedulian kepada para lansia tunggal sehingg terwujudlah program Dudu galak, sehingga bisa berkolaborasi menggali kesadaran semua pihak untuk menyukseskan Dudu Galak
Untuk pelaksana ada tim memasak, kemudian dikemas dan dikirim oleh KSH (Kader Surabaya Hebat) di wilayah Kecamatan Bulak dan sudah ada perwakilan di setiap kelurahan. “Saya berharap lansia tertangani tidak sampai terlantar dan warga yang mampu peduli, kita wadahi dengan program Dudu Galak ini dan Program ini bisa ditiru kecamatan lain,” pungkasnya (Bunda Tri)
No comments:
Post a Comment