Sego Rongewu hadirkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kec Pabean Canti'an - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

19/01/2025

Sego Rongewu hadirkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kec Pabean Canti'an

 Sego Rongewu hadirkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kec Pabean Canti'an



Surabaya - Ikatan Alumni SMPN 10 Surabaya (Ikasdasa) menggelar Semarak Sego Rongewu Episode III seri 17 yakni Baksos Sego Rongewu di Kalimas Baru RT 04 RW 01 Kelurahan Tanjung Perak KecamatanPabean Cantian.


Menurut Ketua Ikasdasa, Drs Bambang Udi Ukoro SH MSi, Ikasdasa dan Tim Sego Rongewu hadir di RT 04 RW 01 Kecamatan Pabean Cantian Kota Surabaya untuk kembali menggelar Baksos Sego Rongewu bagi warga sekitar.



Pak Bambang sapaan akrab Bambang Udi Ukoro yang juga mantan Camat Asemrowo ini menjelaskan "Alhamdulillah dalam Baksos Sego Rongewu ini Camat Pabean Cantian M Januar Rizal SSTP MSi, turut hadir untuk meramaikan dan memberikan motivasi pada Tim Sego Rongewu yang ada di lapangan.


‘’Kami hadir di Baksos Sego Rongewu Hari Minggu (19/1) diawali dengan mengajak hidup sehat yakni senam pagi semua warga yang hadir. Menyerahkan Mushaf Al Qur'an untuk masjid dan musholah terdekat, menggelar lomba rias wajah berpasangan dengan mata tertutup".Katanya 



Lebih lanjut ia mengatakan"Kami hadir bersama Universitas Adi Buana (Unipa) yang menggelar pemeriksaan gratis berupa pemeriksaan gula darah, pemeriksaan tekanan darah dan pemeriksaan kolesterol bagi warga,’’ jelas Bambang.



Yang menarik perhatian warga, terutama para remaja putri dan ibu -ibu, juga digelar pemeriksaan kulit wajah gratis dari Navagren, serta ada Grebek Kampung yang menjual sepatu olah raga merek Trekkers dengan harga di kisaran Rp 30 ribu hingga Rp 50 ribu.


Sementara itu, Camat Pabean cantikan, M Januar Rizal mengatakan, Alhamdulillah Semarak Sego Rongewu di wilayahnya merupakan kegiatan Baksos yang pertama kali digelar Ikasdasa di Tahun 2025". Pungkasnya (*)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages