Sumiati , Terima Penghargaan RT terbaik 2017 - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

01/05/2017

Sumiati , Terima Penghargaan RT terbaik 2017

Surabaya - Senyum tipis dibibir sumiati sedikit merekah saat menerima selembar kertas dari kelurahan tempat domisilinya, yang mestinya - bagi sebagian orang - adalah sesuatu yang biasa2 saja.  Tentu, sebab isinya, cuma berupa selembar surat penghargaan. 1/5/17

Tapi, nanti dulu jangan underestimate. Lho kenapa? ya, karena yang memberi adalah walikota Surabaya. Tri Rismaharini - dan ini baru kali pertama diterima setelah lebih dari 5 th - sebagai bentuk apresiasinya kepada seluruh ketua RT masa bakti 2013 - 2016, di kota yg dipimpinnya atas dedikasi mereka - termasuk sumiati - yg dinilai tulus dalam menjalankan tugas.

Meski, sebenarnya penilaian 'ketulusan' itu sangat relatif bahkan mungkin dapat mengundang debatebel, karena bisa jadi keterpilihannya sebagai 'kepala pemerintahan' yang paling bawah ini dilandasi berbagai motive, tapi biarlah toh nggak ada salahnya memberi sedikit apresiasi atas 'kerja keras' mereka pd lingkungan tempat tinggalnya selama 4 th terakhir.

Dan yg lebih penting dr itu, sebenarnya adalah konsern sang walikota pd teamnya atawa jajaran dibawahnya - lebih2 sampai setingkat RT - buat membangun kotanya. Sebuah bentuk apresiasi yg humanistik dan menyentuh rasa emosional dr walikota perempuan pertama di Sby ini.

Barangkali, inilah salah satu kunci sukses dr walikota yg terpilih buat kali ke2 ini. Sebuah kiat dan strategi jitu unt  merawat semangat dan mental team dlm menyongsong pembangunan kota yg emang mengalami kemajuan -  di berbagai sektor - yg cukup pesat.

Maaf, nggak bermaksud 'ngecap' dan mengunggulkan bu Risma - demikian ia biasa disapa warga kota, apalagi ini bukan momentum kampanye agar ia terpilih kembali. Karena buat anda warga kota pahlawan, tentu dah bisa merasakan perubahan 'besar' - terutama secara fisik - dr ibukota provinsi Jatim ini.

Apalagi buat urusan pengelolaan lingkungan, 'tangan dinginnya' memang cukup ciamik buat menatanya. Hingga - nggak berlebihan - jika ada yg mengatakan: di Indonesia, Sby bak rajanya unt urusan ini. Terbukti berbagai penghargaan - baik nasional malah internasional - dah diraih oleh kota ini, sekaligus walikotanya.

Nggak tangung2, pd februari 2015 lalu perempuan yg mengaku pernah dididik di TK ABA Kediri ini, dinobatkan sbg walikota terbaik ke3 di dunia versi World City  Mayors Fondation atas keberhasilannya dlm menata wajah kota, dr yg kumuh menjadi kota yg lebih hijau dan tertata rapi. Akhirnya dirgahayu kota Sby, semoga kota indah ku jadi semakin kinclong.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages