Aisyiyah Peringati Hari TBC 2018 Dengan Edukasi Dan Pembagian 4000 Masker - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

24/03/2018

Aisyiyah Peringati Hari TBC 2018 Dengan Edukasi Dan Pembagian 4000 Masker

Aisyiyah Peringati Hari TBC 2018 Dengan Edukasi Dan Pembagian 4000 Masker 


Surabaya - 24 Maret diperingati sebagai hari TBC sedunia   yang diisi dengan berbagai kegiatan bermanfaat tak terkecuali oleh community TB -HIV Care ' Aisyiyah Kota Surabaya bekerjasama dengan Dinas kesehatan dan warga Surabaya dengan memberikan edukasi pemahaman bahaya penularan kuman  TBC melalui udara yang dihirup dengan tema "jika Batuk Gunakan Masker "  

Selain edukasi pada masyarakat kota Surabaya , kader community TB -HIV Care  'Aisyiyah juga akan melakukan pembagian masker didelapan titik sasaran kota Surabaya  antara lain pasar tradisional,  Terminal dan Stasiun sebagai tempat umum yang bisa dijadikan target sasaran indikasi penularan.

Rangkaian agenda kegiatan community TB-HIV  Care 'Aisyiyah yang diawali dengan gerakan 1-15 sejak 15/3 kemarin masih berlangsung hingga saat ini akan  dilanjutkan dengan gerakan penggunaan masker di fasilitas umum  yang disertai dengan edukasi TBC di 8 tempat keramaian yaitu Terminal Joyoboyo,  Stasiun Pasar Turi, Pasar Kapasan , RS Muhammmadiyah , Pasar Pogot, Pasar Jarak , Pasar Tempurejo  dan Jembatan Merah Plasa dijadwalkan hari sabtu,  tanggal 24 Maret 2018 Jam 07.00 - selesai" terangnya 

Pembagian masker yang diberikan oleh kader community TB -HIV Care 'Aisyiyah sebanyak empat ribu  masker, dan brosur TB , diharapkan bisa memberikan edukasi secara langsung bagi masyarakat yang sedang berada di delapan titik yang sudah ditentukan.

Dr. dr Enik Srihartati, SpK.K selaku Ketua Panitia peringatan TBC sedunia 2018 TB Care Aisyiyah menyampaikan "Momen peringatan Hari TB sedunia dengan mengetuk hati masyarakat bila batuk wajib memakai masker di 8 titik fasilitas umum kota Surabaya bekerja sama dengan Dinas Kesehatan  sebagai upaya Aisyiyah dalam membantu Pemerintah Kota Surabaya untuk menanggulangi penyebaran dan penularan akibat dari penyakit TBC" ujarnya


Semangat luar biasa yang menggelora dari kader community TB -HIV care 'Aisyiyah Kota Surabaya untuk satu tujuan memberantas penyakit TBC dari kota Surabaya terlihat jelas dari antusias nya untuk mengedukasi sudah diawali dengan gerakan 1-15  sebuah gerakan penemuan kasus aktif penderita TBC dan dilanjutkan dengan  memberikan masker kepada warga Kota Surabaya .

Lebih lanjut Siti maslamah selaku Koordinator Community TB-HIV Care 'Aisyiyah kota Surabaya sekaligus  panitia TBC day 2018 menjelaskan usai pembagian 4.000 masker dan  Brosur  di fasilitas umum , agenda berikutnya 25/3/18 adalah kegiatan senam bersama  yang  dilanjutkan dengan flashmob  TOSS TBC  (temukan-obati- sampai-sembuh) penyakit TBC  di CFD Jl. Tunjungan Surabaya yang akan di buka oleh Walikota Surabaya Jam 06.00  wib sampai selesai ( Bunda Tri)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages