Santri BKPRMI Ngaji di Kapal Melintasi Jembatan Suramadu - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

11/03/2018

Santri BKPRMI Ngaji di Kapal Melintasi Jembatan Suramadu

Santri BKPRMI Ngaji di Kapal Melintasi Jembatan Suramadu 

Santri BKPRMI Ngaji di Kapal Melintasi Jembatan Suramadu


Surabaya - Indonesia merupakan negara maritim yang dikelilingi oleh lautan tak terkecuali kota Surabaya dengan pelabuhan Tanjung perak nya yang sangat terkenal sebagai jamrud Utara, Minggu 11/3/18

Tidaklah berlebihan bila DPD BKPRMI Surabaya mengadakan kegiatan mengaji di atas kapal yang disingkat Ngapal melibatkan ratusan santri dan pemuda remaja Masjid Indonesia



Kegiatan Ngapal yang diikuti 750 santri utusan 23 lembaga dari TAAM-TKA-TPA se Surabaya selain untuk meningkatkan pemahaman agama sekaligus sarana pembelajaran kepada santri tentang kemaritiman.

Petugas menjelaskan tentang alat-alat di ruang kemudi kapal kepada santri Taman Asuh Anak Muslim (TAAM) dan Taman Pendidikan Alquran BKPRMI Surabaya saat mengikuti pelayaran "Ngaji di Kapal" (Ngapal) dengan KMP Joko Tole di Surabaya, Jawa Timur.



"Diawali dengan doa dan dzikir bersama dilanjutkan mengaji juz 30 secara serempak kemudian sholat berjamaah dan mendengarkan kisah islami yang dibawakan oleh kak usman dan kak sholeh dari PPMI Surabaya berakhir dengan pembagian hadiah membuat waktu dua jam di atas perairan selat madura tidak terasa lama bahkan sangat cepat berlalu" tutur Siswati selaku Dirda LPPKS BKPRMI Surabaya sekaligus ketua panitia Ngapal 2018

Kerjasama yang baik dari lima puluh panitia yang tergabung di pemuda remaja masjid Indonesia membawa kesuksesan yang luar biasa bagi kegiatan Ngapal yang digelar sebanyak dua gelombang dalam satu hari .

"Alhamdulillah,  BKPRMI memang luar biasa dengan  segala program programnya semoga istiqomah dan penuh barokah , Aamiin" Ujar Al Fattah salah satu unit TPQ LPPTKA BKPRMI ( Bunda Tri)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages