Cak Eri Cahyadi Walikota Surabaya Berikan 15 Penghargaan di HUT Satpol PP - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

03/03/2023

Cak Eri Cahyadi Walikota Surabaya Berikan 15 Penghargaan di HUT Satpol PP

 Cak Eri Cahyadi Walikota Surabaya Berikan 15 Penghargaan di HUT Satpol PP 

Peraih Penghargaan Walikota 


Surabaya - Eri Cahyadi Walikota Surabaya berikan 15 penghargaan pada warga hingga tim rescue Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ke- 73,  Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) ke-61, dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) ke-104 Kota Surabaya Tahun 2023 di taman Surya balai kota, Jum'at, 3 Maret 2023 


15 penghargaan yang diberikan terdiri dari 11 penghargaan atas partisipasi dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban umum kepada masyarakat dan petugas keamanan di lingkungan Pemkot Surabaya. Serta, 4 penghargaan atas penyelamatan atau evakuasi kepada petugas DPKP Surabaya atau yang dikenal sebagai petugas Damkar.

Septian Purwo Widodo alumni SDN Bulak Rukem I angkatan tahun 1999


Salah satunya adalah Septian Purwo Widodo alumni SDN Bulak Rukem I angkatan tahun 1999 yang kesehariannya sebagai Karyawan Kelurahan Gading Kecamatan Tambaksari secara rinci menceritakan kronologi awal hingga ia mendapatkan penghargaan tersebut.


"Awalnya untuk menindaklanjuti arahan bapak Walikota dalam meningkatkan Giat Asuhan Rembulan ( Panwil dimalam Hari ) bagi semua ASN dan Karyawan di Lingkungan Pemerintah Kota Kecamatan dan Kelurahan". Ujarnya 


"Kemudian pada tanggal 04 Desember 2022 berlokasi PAM depan Kelurahan Gading Kecamatan Tambaksari kita mengamankan 6 anak bersenjata tajam yang terindikasi akan melakukan tawuran, lalu kami saling bersinergi dalam mengamankan dan menyerahkan orang tersebut kepada aparat penegak hukum,singkat cerita seperti Itu". Tambahnya 


Intinya warga tidak hanya mengandalkan pemerintahnya dan TNI/Polri. Tapi bagaimana kita menjadi satu kesatuan yang kuat menjaga wilayahnya masing-masing dengan rasa guyub rukun yang Insya Allah bisa kita lakukan di Kota Surabaya,” jelasnya.


Eri Cahyadi mengapresiasi keguyuban dan gotong-royong antar warga di Kota Surabaya bersama petugas keamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban umum. 


“Untuk menjaga kota harus melibatkan masyarakat, termasuk membangun dan menjaga keamanan kota ini. Seperti warga dan petugas keamanan di Kelurahan Gading yang menjaga wilayahnya dari orang-orang yang membawa senjata tajam,” ujarnya (Bunda Tri)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages