F-KIM Diskusi Dua Arah Dengan DPRD Kota Surabaya - KIM BAHARI SUKOLILO BARU

Breaking

Post Top Ad

13/03/2021

F-KIM Diskusi Dua Arah Dengan DPRD Kota Surabaya

 F-KIM Diskusi Dua Arah Dengan DPRD Kota Surabaya



Surabaya - Forum kelompok informasi masyarakat (F-KIM) Kota Surabaya melakukan Kordinasi dengan Dinkominfo dan Anggota DPRD di ruang rapat dinas komunikasi dan informatika lt 6 pemerintah kota Surabaya guna mengakomodasi kepentingan pegiat informasi kota Surabaya, Jumat 12/3/2021


Anggota DPRD Kota Surabaya komisi B yang hadir Riswanto dari fraksi PKB , Mahfudz dari PKB dan Alvian Limardi dari PSI tak hanya mendengarkan usulan Anis Sofyan alias Cak Topan selaku Ketua F-KIM yang didampingi Zakary Anthony , sekretaris F-KIM Kota Surabaya sehingga diskusi dua arah menghasilkan keputusan yang bermanfaat untuk Surabaya lebih baik.


Banyak hal yang dibahas dengan argumentasi dan alasan pendukung yang menguatkan materi diskusi sehingga bisa diterima dengan baik walaupun tidak membawa banyak orang dalam kepengurusan F-KIM namun ini sudah mewakili suara 154 KIM kelurahan yang ada di Surabaya 


Berikut hasil diskusinya :

1. Mendorong pemerintah utk memberikan kuota vaksinasi bagi pegiat Kelompok informasi Masyarakat Kota surabaya

2. Meminta anggaran guna apresiasi kepada pegiat KIM yang aktif dalam pembuatan berita/informasi melalui blog/web.

3. Meminta kepada seluruh Camat dan Lurah  agar melibatkan dan bersinergi dgn pegiat KIM dalam setiap kegiatan baik langsung maupun tidak langsung

4. Mengajukan kepada Dinkominfo agar segera dibuatkan program/kegiatan untuk KIM

5. Informasi/keluhan yg disampaikan Pegiat KIM ke Dinkominfo agar segera ditindak lanjuti ataupun diteruskan ke Dinas terkait

6. Mohon kepada DPRD Kota Surabaya agar senantiasa mengawal aspirasi dan turut membina Pegiat KIM untuk Surabaya menjadi lebih baik lagi


Zakary Anthony ,sekretaris F-KIM Kota Surabaya menyampaikan "Demikian resume pertemuan hari ini di ruang rapat Dinkominfo Kota Surabaya, Kurang lebihnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya". Ujarnya melaporkan di wag pengurus forum kelompok informasi masyarakat Surabaya (Bunda Tri) 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages